Luar Biasa Sadis, Lelaki Ini Pukuli Istrinya Sampai Tewas

Suami penganiaya istri ditangkap polisi. (foto: tribunnews)

JAKARTA, AKSIKATA.COM – Seorang pria bernama Ansari (40) ditangkap petugas dari Polsek Pamulang karena tega menganiaya istrinya yang bernama Tayyibah (28) berkali-kali, hingga akhirnya tewas, Minggu (26/7/2020).

Kapolsek Pamulang Kompol Supiyanto menjelas, peristiwa kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) itu terjadi sekitar pukul 11.30 WIB, di Jalan Cabe 1 RT 05/04, Pondok Cabe Ilir, Pamulang, Tangerang Selatan.

Ironisnya, saat ditemukan tewas usai dipukuli suaminya, Tayyibah dalam kondisi mengandung satu bulan. Jenazah Tayyibah dibawa ke Rumah Sakit Kramat Jati, Jakarta Timur untuk dilakukan penyidikan.

Menurut polisi, Ansari memukul korban hingga mengenai wajah, lengan, kaki dan badan. Akibat pukulan bertubi-tubi itu, ditubuh korban ditemukan banyak luka lebam dari kaki hingga kepala, dan akhirnya meninggal dunia.

Berdasarkan keterangan saksi, Tayyibah dan Ansari baru sebulan menikah. Mereka tinggal di sebuah rumah kontrakan yang dijadikan warung untuk menjual sembako. Namun, selama sebulan itu mereka kerap bertengkar. Para tetangga sering mendengar rintihan dan tangisan Tayyibah pada malam hari.

Penganiayaan itu diduga akibat kekesalan pelaku terhadap korban yang kerap salah dalam mengembalikan uang pembeli. Hal itu menyebabkan kerugian warung mereka.
“Si istrinya dalam melayani pembeli, kembaliannya suka lebih,” ujar Supriyanto.

Kepada polisi, pelaku mengakui perbuatannya. Dia juga mengaku hanya menggunakan tangan kosong saat melakukan penganiayaan terhadap istrinya. Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan Pasal 44 Jo 351 KUHP tentang Kekerasan Dalam Rumah Tangga dan telah dijebloskan dalam ruang tahanan. Dia juga terancam 15 tahun penjara berdasarkan Undang-undang nomor 23 tahun 2004 tentang penghapusan kekerasan dalam rumah tangga (PKDRT).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.