Seminggu Posko Nataru, 15 Bandara  AP I Layani 1,5 Juta Penumpang

 

JAKARTA, AKSI KATA. COM – PT Angkasa Pura I (AP I ) melalui 15 Bandara yang dikelola telah melayani 1.510.218 pergerakan penumpang dan 11.783 pergerakan pesawat udara selama tujuh hari operasional Posko Nataru pada tanggal 19 hingga 25 Desember 2023.

Jumlah pergerakan penumpang tersebut mengalami pertumbuhan sebesar 18% dibandingkan dengan catatan pada periode yang sama di tahun lalu yang mencapai 1.276.406 pergerakan penumpang. Sedangkan untuk pergerakan pesawat udara tumbuh 11% dibandingkan catatan pada periode yang sama di tahun lalu yang mencapai 10.642 pergerakan.

“Sejak beroperasinya Posko Nataru pada 19 Desember 2023, kurva pergerakan penumpang cenderung terus menanjak dan   mencapai puncak pada 23 Desember. Kurva ini kami prediksi akan mulai bergerak naik lagi pada 26 Desember, di mana kami prediksikan sebagai puncak arus balik libur Hari Raya Natal,” ujar Direktur Utama AP I  Faik Fahmi di Jakarta, Selasa,(26/12).

Selama  tujuh hari operasional Posko Nataru, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali melayani trafik tertinggi dengan jumlah 462.888 pergerakan penumpang dan 2.903 pergerakan pesawat udara. Di urutan ke dua, Bandara Juanda Surabaya dengan 302.366 pergerakan penumpang dan 1.993 pergerakan pesawat udara, dan  ke tiga a Bandara Sultan Hasanuddin Makassar dengan 217.571 pergerakan penumpang dan 1.604 pergerakan pesawat udara.

AP I  juga mencatat telah melayani 465 penerbangan tambahan untuk periode 19-25 Desember. Tiga besar Bandara dengan realisasi extra flight terbanyak adalah Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali dengan 157 penerbangan, Bandara Juanda Surabaya dengan 69 penerbangan, dan  Bandara Sultan Hasanuddin Makassar dengan 43 penerbangan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.