JAKARTA, AKSIKATA.COM – Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Cilebut akan melangsungkan kegiatan Bincang Kampus bersama Orang Tua (BKOT). Kegiatan yang dikhususkan untuk orang tua mahasiswa baru (maba) ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom pada Rabu (29/8) yang akan datang.
Pada kegiatan BKOT tahun ini akan mengusung tema ‘Transformasi Sistem Pendidikan Tinggi dalam Menyiapkan Lulusan Bertalenta Tinggi’. Dengan menghadirkan ketua program studi (Kaprodi) Sistem Informasi Akuntansi Universitas BSI kampus Bogor, Sri Wasiyanti dan koordinator kemahasiswaan Universitas BSI, Ahmad Ishaq.
Kepala kampus Universitas BSI kampus Cilebut, Mahmud Safudin berkata, kegiatan ini diadakan sebagai ajang menjalin silaturahim civitas kampus dengan orang tua maba. “Kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi dan sosialisasi kepada orang tua maba mengenai proses perkuliahan, pelayanan kampus hingga fasilitas yang didapatkan mahasiswa UBSI,” ujar Mahmud, Rabu (22/9/2021).
Lanjutnya, serta memperkenalkan aplikasi MyUBSI Parent kepada orang tua atau wali maba Universitas BSI. Mahmud menjelaskan bahwa peran orang tua dan kampus sangat penting dalam pengembangan kompetensi mahasiswa. Terutama, sejak awal perkuliahan ini orang tua juga memberikan arahan dalam menentukan karir anaknya.
BKOT akan berlangsung pada pukul 14.00–15.30 WIB pada Rabu, (29/9) dengan melakukan pendaftaran di http://bit.ly/DAFTAR-BKOTUBSI-2021. Acara ini juga termasuk dalam rangkaian kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas BSI.