RAJA AMPAT, AKSIKATA.COM-Teluk Kabui salah satu teluk terindah di antara Pulau Waigeo dan Pulau Gam, Raja Ampat, Papua Barat. Jarak tempuh dari Waisai Ibukota Kabupaten Raja Ampat menuju Teluk Kabui sekitar + 1 jam menggunakan speedboat. Teluk unik ini begitu tenang tanpa ada ombak, surga bagi wisatawan yang hobi menyelam atau snorkeling. Banyak wisatawan asing dan domestik yang datang berkunjung ke lokasi wisata ini.
Dipenuhi hamparan pulau-pulau karst dengan beragam bentuk mengitari gugusan karang karst, Batu Pensil salah satu spot terunik di teluk ini. Pembentukan taman bumi di ujung timur Indonesia ini punya sejarah panjang, tak terlepas dari pembentukan Pulau Papua yang berada di tepi lempeng Indo–Australia. Kini, teluk Kabui telah ditetapkan sebagai salah satu geosite Raja Ampat, Geosite Kabui.
Semoga pandemi segera berlalu, untuk bisa segera liburan ke surga kecil dan tersembunyi di timur Indonesia ini.