Film Rumah Kentang: The Beginning, Hidupkan Lagi Horor Legenda Urban

AKSIKATA.COM, JAKARTA – Rumah produksi Hitmaker Studios merilis film baru bergenre horor, yakni ‘Rumah Kentang: The Begininning’. Film legenda urban dengan latar kisah tahun 1980 an ini disutradarai Rizal Mantovani.

Tujuh tahun yang lalu kisah rumah kentang pernah diangkat ke layar lebar dengan judul Rumah Kentang dengan sutradara Jose Purnomo. Sementara kisah ‘Rumah Kentang: The Begininning’ menjadi prekuel atau kisah sebelumnya awal mulanya ada rumah kentang.

Menurut produser Hitmaker, Rocky Soraya, saat ditemui Aksikata.com, di acara launching Rumah Kentang : The Beginning, Rabu (25/9) di Cinere, Jakarta Selatan, pihaknya sudah meriset kisah tentang rumah kentang, dilihat dari sisi sejarahnya, mengedepankan story telling dan kekuatan karakter.

“ Ini horor yang berbeda dengan film horor lainnya. Kami mengeksplorasi lebih dalam mengenai cerita legenda urban,” kata Rocky yang menyenangi film horor Paranormal Activity, Conjuring dan The Exorcist ini.

Selaku produser, Rocky yang mempunya ide cerita awal yang kemudian digarap oleh sutradara. Rocky dinilai berhasil  meraih jumlah penonton dari film yang ia produksi. Ia pernah mendapat penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI), karena empat filmnya berhasil mendapat lebih dari satu juta penonton secara berturut-turut. Antara lain The Doll 2 (1,2 juta penonton), Mata Batin (1,2 juta penonton), Sabrina (1,3 juta penonton), dan Suzzanna: Bernapas dalam Kubur (3,3 juta penonton).

“ Film ini mengambil syuting hingga 35 hari, post produksinya di Thailand dan menjadi film produksi Hitmaker yang diproduksi dua film dalam setahun,” kata Rocky. Film Rumah Kentang: The Beginning’ dibintangi oleh Luna Maya, Christian Sugiono, Jajang C Noer, Epy Kusnandar, Rayhan, Nicole Rossi, dan Davina Karamoy. Rencananya, film ini akan tayang di bioskop pada November 2019. (Evieta)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.