AKSIKATA.COM, JAKARTA – Dua filmmaker pembuat drama remaja legendaris Ada Apa Dengan Cinta?, Riri Riza dan Mira Lesmana kembali akan meluncurkan karya drama anak muda berjudul Bebas yang diadaptasi dari film laris Korea, Sunny. Film yang akan dirilis pada 3 Oktober mendatang ini mengajak penonton bernostalgia dan reuni dengan latar waktu anak muda era tahun 1990 an.
“Film Sunny aslinya berlatar tahun 1980 yang dirilis tahun 2011, kami sengaja memilih latar waktu berbeda yakni, tahun 1995 mengingat tahun 1990 an banyak peristiwa penting terjadi di Indonesia,” kata Mira Lesmana, produser dan penulis skenario film Bebas, saat jumpa pers di Sudirman Plaza Indofood Tower, Setia Budi, Jakarta Selatan, Kamis (5/9/2019).
Film ini diproduksi oleh Miles Films lewat kerja sama dengan CJ Entertainment, pemilik lisensi film aslinya. Sunny dirilis pada 2011 dan masuk ke jajaran film terlaris Korea Selatan dengan angka penjualan tiket 7,48 juta lembar. Film ini digarap sutradara-penulis Kang Hyeong-cheol, yang mengerjakan film debut Scandal Makers (2008) yang juga sukses besar secara komersial.
Bebas digarap sutradara Riri Riza akan menjadi versi remake keempat atas Sunny. Sebelumnya, sudah ada film remake versi Hollywood (belum dirilis), Vietnam (Go Go Sisters), serta Jepang (Sunny: Tsuyoi Kimochi Tsuyoi Ai). Bagi CJ, ini adalah proyek remake kedua di Indonesia setelah Sweet 20 (Miss Granny) dua tahun silam.
Sunny berkisah tentang seorang perempuan paruh baya yang berusaha untuk memenuhi permintaan sahabatnya yang sekarat, yaitu mengumpulkan kembali geng pertemanan mereka semasa SMA. Alur cerita film lantas terbagi ke dua linimasa berbeda, yaitu era sekarang serta era 1980-an ketika mereka masih SMA.
Dalam versi Bebas, latar waktu cerita masa lalu bukan 1980-an, tetapi 1990-an. Ini selaras dengan kenaikan tren “nostalgia era 1990-an” sebagai materi hiburan yang menarik banyak orang, terutama lewat pertunjukan musik. “ Tahun 1990-an adalah era kebangkitan kultur pop di Indonesia,” kata Mira.
Dalam Bebas, geng pertemanan SMA ini adalah lima perempuan dan satu laki-laki. Tokoh versi remaja untuk Bebas diperankan oleh Maizura, Sheryl Sheinafia, Agatha Pricilla, Zulfa Maharani, Lutesha, dan Baskara Mahendra. Yang setelah dewasa akan diperankan oleh Marsha Timothy, Susan Bachtiar, Indy Barends, Widi Mulia, dan Baim Wong.
Mira menyebut bahwa CJ memberikan kebebasan penuh dalam proses remake. Mereka memasukkan tokoh laki-laki demi kewajaran situasi di kebanyakan SMA Jakarta era itu. Bukan dari SMA khusus perempuan. “Kenapa kami pilih lima cewek dan satu cowok? Karena kami memutuskan ini sekolah campur,” ujar Mira.
Selain enam nama pemain yang telah disebut, para pemain pendukung lain adalah Amanda Rawles, Syifa Hadju, Brandon Salim, Kevin Ardilova, Giorgino Abraham.
“Kami harap film Bebas dapat membangkitkan rasa kebersamaan generasi muda, memotivasi mereka untuk saling menghargai dan mendukung sesama teman dalam hal positif serta semakin memahami makna ikatan sebuah keluarga,” kata Fierman Authar, Head of Consumer Engagement, Corporate Marketing PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk yang mensponsori film ini. (Evieta)