Ada Transformer di Banten

Dwi Rahmadani, seorang Cosplay Maker yang saat ini berdomisili di Kota Serang, Banten masih saja tidak ingin berhenti berkreasi dengan kemampuannya.
“Berawal dari jalan Dago, kota Bandung, sekitar tahun 2016 aku sedang megikuti kegiatan Car Free Day, ketika sedang berjalan, tiba-tiba pandangan mataku tertuju pada robot Bumblebee dari film Transformers, aku merasa itu menginspirasi. Dari situ aku mencari dan menggali informasi tentang bagaimana cara membuat kostum tersebut,” ujar Dwi
Dwi membuat kostum pertamanya, Red Ranger. Hal itu membuktikan bahwa ternyata prosesnya lebih rumit dari yang pernah dia bayangkan sebelumnya, “meskipun aku bisa menggambar tetapi mengubah sebuah gambar menjadi bentuk nyata tidaklah mudah. Berbekal video youtube sebagai referensi untuk membuat kostum pertama kali, akhirnya aku mampu menyelesaikan, walau itu memakan waktu yang cukup lama, yaitu 3 bulan. Namun hal itu memberikan sebuah kebahagiaan yang luar biasa,” tambahnya.
Kostum Transformers dengan detail yang rumit menjadi sebuah puncak pencapaiannya. Karena proyek ini menguji keterampilan, kesabaran, dan juga memberikan rasa bangga tersendiri ketika berhasil menyelesaikannya, seolah-olah karakter itu hidup di dunia nyata.
“Dari para Cosplay maker, baik lokal maupun internasional aku belajar, mempelajari berbagai teknik, membuat pola, teknik mengecat, dan juga ketelitian serta kesabaran menjadi kunci dalam membuat kostum yang mempunyai nilai lebih,” katanya.
Dalam pengembangannya, Dwi terinspirasi dari berbagai sumber dan komunitas online, baik dari dalam negri maupun luar negri. Apalagi aku menyukai karakter-karakter robot yang futuristik. Karakter inilah yang menjadi dasar kreatifitas dan dedikasiku dalam membuat sebuah karya.
Setiap kali kostum yang dikenakannya menjadi pusat perhatian, itu adalah moment yang luar biasa dan membanggakan. Rasa senang dan bahagia ketia orang lain menyukai karyaku adalah penghargaan tertinggi.
Sementara dalam produksinya, harga yang ditawarkan, sangat bervariasi, tergantung tingkat kesulitan dan juga ukuran. Misanya 1 buah kostum Robot dengan tinggi 2.2 m harga yang aku bandrol mulai dari 7-15 juta rupiah, untuk bagian tertentu mulai dari 500 ribu hingga jutaan rupiah. Tidak ada harga yang sama kecuali dari karakter dan ukuran yang sama pula.
“Dengan harapan menjadi seorang Maker handal, aku mencoba untuk mengerjakan proyek Statue dari karakter yang terbilang rumit. Berharap bisa membuat karya-karya unik yang menjadi incaran koleksi para penggemar.,” demikian Dwi Rahmadani.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.