JAKARTA, AKSIKATA.COM – Restoran cepat saji makanan bergaya Jepang ternama di Indonesia, HokBen, yang meluncurkan NEW HokBen Apps. Melalui New HokBen Apps, konsumen setia HokBen akan semakin dimudahkan dalam menikmati beragam sajian HokBen yang tersebar di 360 lebih gerai HokBen di seluruh Indonesia.
PT. Eka Bogainti pemilik Hokben, meluncurkan aplikasi itu untuk memudahkan konsumen dalam menikmati beragam sajian HokBen yang tersebar di lebih 360 gerai seluruh Indonesia.
Direktur Operasional PT. Eka Bogainti (HokBen) Sugiri Willim menjelaskan, ”Sudah menjadi komitmen HokBen untuk selalu menjaga dan meningkatkan kualitas, baik dari produk yang kami sajikan hingga layanan.”
HokBen menyempurnakan kembali layanan HokBen Apps dengan meluncurkan fitur baru. “Seperti pembayaran yang lebih mudah, banyak opsi delivery, dan juga banyak rewardsnya,” tutur Sugiri, Selasa (27/6/2023).
Suguri mengatakan, selama penggunaan pemesanan makanan cepat saji secara online tidak pernah terjadi kebocoran data konsumen.
“Kami menjamin keamanan data konsumen. Jadi konsumen tidak perlu khawatir terjadi kebocoran data,” katanya.
Sugiri menyebut, hingga saat ini sedikitnya ada 100 ribu pengguna aplikasi Hokban apps. Dan ditargetkan pengunjung aplikasi tersebut hingga 1 juta pengguna.
“Jadi pengguna aplikasi lagi bisa langsung bermigrasi ke aplikasi yang baru. Dan poin konsumen otomatis tidak hilang,” ungkapnya.
Sementara itu, Francisca Lucky selaku General Manager Marketing PT Eka Bogainti (HokBen) memaparkan, “Dengan mengunduh aplikasi pada ponsel, konsumen dapat melakukan pesanan menjadi lebih mobile, dan melalui HokBen Apps, konsumen dapat lebih nyaman tanpa takut salah memilih karena seluruh menu ditampilkan jelas dengan foto dan detil keterangannya, sama halnya seperti memesan di dalam gerai HokBen. Konsumen juga dapat meninjau ulang pesanannya apakah sudah sesuai dan berapa total biayanya sebelum menyelesaikan pesanan.”
New HokBen Apps dapat diunduh di Google Play Store dan App Store. Buka HokBen Apps, pilih layanan apakah Delivery, Dine in, Take away, Drive Thru ataupun Take Away, kemudian pilih lokasi store terdekat, pilih menu, kemudian klik pambayaran, lalu pilih channel pembayaran apakah melalui e-wallet atau debit/credit card.
Konsumen dapat menikmati beragam sajian HokBen, di manapun dan kapanpun. New HokBen Apps, pembayaran yang lebih mudah, banyak opsi delivery dan juga banyak rewardsnya.