JAKARTA, AKSIKATA.COM – Menyambut perayaan HUT ke-35 yang jatuh pada tgl 8 Maret 2023, Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sebagai Kampus Digital Kreatif, meluncurkan BSI DIGINATION 2023 di BSI Convention Center (BSI Convex), Kaliabang, Kota Bekasi, Selasa (22/11/2022). Beraneka ragam kegiatan akan diperkenalkan dalam Launching BSI Digination 2023 tersebut.
Ada 5 (lima) kegiatan tersebut, yakni (1) BSI Explore 2023, BSI DiginoFest 2023, PIKMI 2023 (Pagelaran, Inovasi & Kreatifitas Mahasiswa Indonesia), BSI FLASH 2023 (Festival & Lomba Antar Siswa Sekolah) Indonesia & BSI Games 2023. Event-event tersebut mulai diselenggarakan pada November 2022 sd Mei 2023.
Suharyanto selaku Wakil Rektor II Bidang Non-Akademik Universitas BSI sekaligus ketua pelaksana Launching Event BSI DIGINATION 2023 ini menjelaskan, kegiatan tersebut digelar secara serentak di 30 kampus Universitas BSI yang berada di 20 kota, tersebar di enam provinsi di Pulau Jawa dan Kalimantan.
Menurut Suharyanto, event ini digelar sebagian bentuk kebangkitan bersama setelah dua tahun pandemi Covid-19. “Kegiatan ini adalah dalam rangka perayaan HUT ke 35 tahun BSI. Dimana kami di usia ini berupaya menyapa dan mengajak masyarakat gimana keberadaan BSI yang ada di wilayah Indonesia Jabodebek, Jawa Tengah hingga Kalimantan Barat. Kami mengajak warga sekitar kampus untuk sama sama bangkit kembali dari dua tahun pandemi,” kata Suharyanto, Selasa (22/11/2022).
Event tersebut bisa diikuti oleh para pelajar, mahasiswa, alumni dan juga masyarakat umum. “Kami ingin semua stakeholder kampus dapat turut serta dalam momentum ini. Merasakan kegembiraan, keceriaan, kebersamaan dan kompetisi bersama kami,” terangnya.
Yang menarik ada event BSI Explore 2023 merupakan kegiatan pembelajaran yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa Universitas BSI untuk belajar di luar kampus dalam jangka waktu kurang lebih 3 minggu. Mereka akan menjelajahi dan menggali potensi 35 Desa di 6 Provinsi.
Hal ini bertujuan melatih kemampuan dalam menyelesaikan permasalahan dengan menjadi mitra guru di sekolah-sekolah SD & SMP, menggali potensi desa dan pemberdayaan masyarakat dan pemuda desa bertajuk ‘Merajut Indonesia, Menginspirasi Negeri’.
Ada juga kegiatan BSI DiginoFest 2023, merupakan event yang mengkolaborasikan dari job career dan intership/magang, entrepreneur, startup, innovation, talkshow dan entertaimen. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan peluang karier, intership/magang, dan wirausaha kepada mahasiswa, alumni, pelajar SMA/SMK sederajat dan masyarakat umum.
Koordinator kegiatan diginofest 2023, Fuad Nurhasan mengatakan BSI DiginoFest 2023, merupakan event yang mengkolaborasikan dari job career dan intership/magang, entrepreneur, startup, innovation, talkshow dan entertaimen.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, menurut Fuad jika BSI DiginoFest 2023 akan diikuti 150 perusahaan. Dimana pada tahun ini menurut Fuad pihaknya lebih memilih perusahaan perusahaan yang benefit seperti BUMN.
“Tahun kemarin memang yang mendaftar itu ada 124 perusahaan. Untuk target tahun ini Kita ada kenaikan target dari sebelum 124 perusahaan kini menjadi 150 perusahaan dan alhamdulillah 124 perusahaan yang ikut kemarin kembali mendaftar dalam kegiatan ini,” kata Fuad.
Sementara BSI FLASH 2023 (Festival & Lomba Antar Sekolah) se-Indonesia, merupakan kegiatan yang terdiri dari lomba kreativitas dan lomba olahraga tingkat SLTA. Lomba kreativitas ini mencakup cover lagu, video/vlog, game online, dan modern dance.
Koordinator kegiatan BSI Flash dan BSI games, Achmad Baroqah Pohan menyebutkan, FLASH akan menghadirkan 3 kategori olahraga, yang nantinya akan merebutkan piala bergengsi tingkat nasional. Juga selain itu, ada beberapa lomba bertajuk kreativitas mencakup cover lagu, video/flog, game online, dan modern dance. “Menariknya, BSI FLASH juga mempertandingkan lomba beberapa cabang olahraga, yakni futsal, basket dan volley ball,” katanya.
Sedangkan, kegiatan PIKMI 2023 (Pagelaran Inovasi dan Kreativitas Mahasiswa Indonesia), merupakan event kedua yang digelar tahun ini meramaikan HUT Universitas BSI. PIKMI terdiri dari sejumlah lomba, antara lain: pembuatan poster, program aplikasi, lomba pembuatan animasi, video / film pendek, lomba penulisan artikel, dll.
Event PIKMI, seperti dikatakan Koordinator kegiatan PIKMI, Suryanto, diselenggarakan untuk mahasiswa aktif tahun akademik 2022/2023 perguruan tinggi swasta maupun negeri di Indonesia, baik jenjang diploma maupun sarjana. Tahapan kegiatan ini terdiri dari pendaftaran tim, unggah karya, penjurian, pengumuman finalis, final, dan awarding ceremony. “Event PIKMI ini, akan menjadi terobosan bagi mahasiswa untuk meningkatkan kreativitas dan inovasinya,” kata Suharyanto.
Menurut Suryanto, latar belakang terselenggaranya PIKMI adalah untuk mempersiapkan SDM yang unggul. Artinya, mahasiswa mampu beradaptasi terhadap kecepatan perubahan ilmu pengetahuan, teknologi informasi dan komunikasi, serta memiliki rasa nasionalisme yang tinggi. Event ini menjadi ajang silaturahmi antar mahasiswa seluruh Indonesia, meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan di kalangan mahasiswa serta menumbuhkan budaya akademik, inovasi, kompetisi dan kreativitas mahasiswa.
Adapun kegiatan BSI Games 2023 adalah wadah untuk membentuk rasa kebersamaan dan kebanggaan karyawan kepada kampus, melalui acara ini pula dapat membentuk lingkungan kerja sehat dan menyenangkan yang berdampak positif bagi setiap kreativitas karyawan saat bekerja.
Suharyanto pun berharap para siswa dan mahasiswa, mendaftarkan diri untuk mengikuti event BSI Explore FLASH, PIKMI, DiginoFest dan BSI Game. “Ikutilah info terkait event-event tersebut secara online, medsos, website BSI dan kanal-kanal yang terkait BSI,” ujarnya.