Lewat Berbagai Kolaborasi, Pacific Place Salurkan Bantuan Customer

JAKARTA, AKSIKATA.COM – Mengawali tahun kerbau ini, Pacific Place bekerjasama dengan beberapa mitra salurkan bantuan yang berasal dari Customer dan perusahaan itu sendiri. Dalam program kerjasama itu, bantuan yang terkumpul antara lain buku bacaan anak dan parenting, mainan anak, paket stimulus kesehatan anak, dan bantuan korban bencana alam. Bantuan tersebut telah disalurkan kepada komunitas yang membutuhkan terlebih di masa Pandemi Covid-19.

Campaign bertajuk “Let’s spread the joy in Christmas”, Pacific Place berkolaborasi dengan Yayasan Saab Shares periode Desember 2020 hingga januari 2021 untuk meningkatkan awareness customer dalam program tersebut. Melalui kolaborasi yang terbangun, telah terkumpul lebih dari 700 buku bacaan anak dan mainan anak yang disalurkan kepada anak binaan Yayasan Saab Shares di beberapa kota di Indonesia.

Dalam waktu yang sama, Pacific Place bekerja sama dengan Yupi Indonesia menginisiasi Yupi Kiddie Face Mask, sebuah program penjualan masker anak dengan beberapa motif unik dimana hasil penjualan tersebut sepenuhnya disalurkan dalam bentuk donasi. Berkat partisipasi para pembeli, hasil penjualan masker sudah kami distribusikan kepada beberapa PAUD Binaan Pacific Place di Jakarta Selatan, antara lain PAUD Permata Bunda yang berlokasi di Cipete Utara dan PAUD Kasih Ibu di Rawa Barat.

“Di sisi lain, kami juga memiliki sistem redemption bagi anggota PACIFIC Privilege Blue & Gold. Customer yang sudah menjadi membership tersebut kami ajak untuk mendonasikan poin nya sebanyak 20 poin yang setara dengan nilai 50 ribu rupiah. Walaupun ini baru perdana, tapi alhamdulilah hasil donasi member kami salurkan juga bersamaan dengan penyerahan bantuan program Yupi Kiddie Face Mask,” ujar Ishak A. Muin selaku Vice President Operation Support Services PT Pacific Place Jakarta.

“Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya, berkat kolaborasi yang terbangun dengan baik antara partner dalam berbagai campaign yang telah kami jalankan, terlebih peran customer yang secara sukarela mendonasikan baik point, buku maupun mainan,” lanjut Ishak kepada rekan media.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.