Ingin Segera Dapat Jodoh, Inilah Doa-doanya

ilustrasi ruang keluarga

JAKARTA, AKSIKATA.COM – Salah satu ikhtiar seorang muslim agar segera dipertemukan dengan jodoh terbaik menurut Allah SWT adalah dengan berdoa. Doa meminta jodoh yang baik diajarkan dalam Islam.

Bagi yang ingin mendapatkan jodoh cepat,  kini saatnya sering-sering untuk memanjatkan doa minta jodoh, dan mengetahui beberapa amalan untuk mempercepat datangnya jodoh. Berdoa di waktu-waktu yang mustajab yakni di sepertiga malam, di saat itulah para malaikat turun untuk mendengar doa-doa yang kamu panjatkannya.

Karena, sejatinya Allah SWT sudah menjanjikan pasangan untuk seluruh umatnya. Sebagaimana firman Allah dalam Al-Qur’an berbunyi bahwa: “Dan segala sesuatu kami jadikan berpasang-pasangan, supaya kamu mengingat kebesaran Allah.” (Qs. Adz-Dzariyat: 49).

Berikut adalah doa minta jodoh yang terbaik.

Rabbanaa hab lanaa min azwaajinaa wa zurriyyatinaa qurrota a’yun

Artinya: ” Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami pasangan dan keturunan dari kalangan kami sebagai penenang hati.” (Quran Surat al Furqan ayat 74)

Doa minta jodoh untuk  untuk Laki-Laki

 Wallażīna yaqụlụna rabbanā hab lanā min azwājinā wa żurriyyātinā qurrata a’yuniw waj’alnā lil-muttaqīna imāmā

Artinya:”Dan orang orang yang berkata: “Ya Tuhan kami, anugrahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa.” (Quran Surat Al-Furqan Ayat 74)

Doa minta jodoh untuk perempuan

“Allohummab’ats ba’lan shoolihan likhithbathii wa’atthif qolbahu ‘alayya bihaqqi kalaamikal qodiimi wabirosuulikal kariimi bi alfi alfi laa hawla walaa quwwata illaa billaahil ‘aliyyil ‘azhiim wa shollalloohu ‘alaa sayyidinaa muhammadin wa’alaa aalihii wa shohbihi wa sallama walhamdulillaahirobbil ‘aalamiin.”

Artinya:   “Tuhanku, utuslah seorang suami yang shalih untuk melamarku, condongkanlah hatinya kepadaku berkat kebenaran Kalam-Mu yang qadim dan berkat utusanMu yang mulia dengan keberkahan sejuta ucapan LAA HAWLA WALAA QUWWATA ILLAA BILLAAHIL ‘ALIYYIL ‘AZHIIM. Dan semoga Allah Melimpahkan Rahmat dan salam kepada junjungan kita, Nabi Muhammad, dan kepada segenap keluarga serta sahabatnya. Dan segala puji bagi Allah Tuhan sekalian Alam.”

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.