PBNU Gelar ASEAN Conference on Intercultural and Interreligious Dialogue, Bahas Persoalan Antar Umat Beragam

JAKARTA, AKSIKATA.COM – Pengurus Besar Nahatul Ulama (PBNU) akan menggelar acara akbar ASEAN Conference on Intercultural and Interreligious Dialogue pada 7 Agustus 2023, di Hotel Ritz Calton, Jakarta.

Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf menjelaskan, acara ini diadakan untuk membangun jaringan antar negara blok Asia Tenggara (ASEAN) dan negara mitra, meliputi AS, China, Australia, Jepang, dan lain-lain dengan dibuka dan dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo.

Forum ini mengkonsolidasikan jaringan para pemuka agama di kawasan ASEAN dan negara-negara jaringan ASEAN, dengan harapan dapat merumuskan jalan keluar dari masalah keagamaan lintas negara.

Menurut Gus Yahya, acara akan dihadiri oleh ratusan pemimpin agama dan penghayat kepercayaan, baik dari dalam maupun luar negeri. Diperkirakan akan ada 200 orang undangan, meliputi pembicara dan partisipan yang akan hadir di forum yang berasal dari 11 negara ASEAN dan negara mitra ASEAN (ASEAN plus).

Forum diisi oleh 15 pembicara dan 27 delegasi dari luar negeri. Ada pula pembicara dari dalam negeri yang dijadwalkan mengisi sesi pada diskusi panel forum tersebut.

“Acara ini adalah upaya kita dalam kegiatan internasional yang ikut berpartisipasi dalam domain keagamaan maka NU ingin masuk lingkungan aktivis keagamaan dalam upaya membangun harmoni peradaban dan perdamaian,” kata Gus Yahya saat jumpa pers di Kantor PBNU Jakarta, Rabu (2/8/2023).

Gus Yahya pun berharap, forum ini akan menjadi strategi komprehensif sebagai muara dari wacana-wacana persoalan antar umat beragama. Sekaligus sebagai bentuk dari upaya PBNU dalam merangkul dan mencari pemecahan masalah antar umat beragama di dunia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.