Ketimbang Dihapus, Roy Suryo Sarankan Mural Presiden Jokowi Diganti Wajah Koruptor Masiku

Buronan KPK Harun Masiku. (jabspres)

JAKARTA, AKSIKATA.COM – Pakar telematika Roy Suryo menyarankan kepada pembuat mural yang tengah diburu agar mengganti objek gambarnya.

Permintaan ini disampaikannya melalui akun Twitter miliknya @KRMTRoySuryo2, Kamis, (19/8).

Dia meminta pembuat mural mengganti gambarnya dengan buronan lembaga anti rasuah, KPK.

“Saya beri Solusi yang SOLUTIF saja, sebaiknya digambar lagi tapi tokohnya diganti Buronan KPK (yg benar2 “404: NOT FOUND” 1.5th sd sekarang), Ok? Pasti setuju,” tulisnya, seperti dikutip dari Riau24.

“Hari-hari ini Publik +62 heboh dgn Viral Mural yang sempat bikin Baper dan bahkan membuat sikap LEBAY pihak-pihak yang menghapusnya,” tulisnya.

Untuk diketahui, mural yang diduga gambar wajah Presiden Jokowi bertuliskan “404 Not Found” ramai menjadi pembicaraan publik. Mural itu kemudian menjadi polemik lantaran aparat menghapus salah satu bagian dari karya seni dan ekspresi masyarakat tersebut.

Aparat menimpa mural itu dengan cat warna hitam karena dinilai melecehkan presiden.

Tak sampai di situ, polisi juga mencari pelaku pembuatan mural tersebut.

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.