Niat Liburan Bersama,Yaman Harus Kehilangan Istri dan Tiga Anaknya

PONTIANAK, AKSIKATA.COM – Hilangnya kontak pesawat Sriwijaya Air nomor penerbangan SJ182, Sabtu (9/1), menjadi pukulan telak bagi keluarga para korban.

Otoritas terkait menduga kuat pesawat yang hilang kontak itu jatuh di perairan Kepulauan Seribu.

Menurut Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, di pesawat naas itu ada  53 orang penumpang yang tercatat di manifest, terdiri dari 43 penumpang dewasa, 7 anak-anak, dan 3 bayi.

Pesawat itu berangkat dari Jakarta dengan tujuan Pontianak.

Di Bandara Supadio, Pontianak, sejumlah kerabat penumpang pesawat sudah berdatangan. Mereka ingin mengetahui kabar keluarganya.

Salah satunya adalah Yaman Zai. Isak tangis Yaman pecah ketika mendapat kabar bahwa istri dan ketiga buah hatinya berada di dalam pesawat yang nahas itu.

“Ada istri dan anak-anak saya. Anak saya tiga,” kata Yaman, seperti dikutip dari Wartapontianak.com, Sabtu (9/1).

Yaman mengabarkan, dirinya datang di Bandara Supadio dengan berniat hendak menjemput anak dan istrinya. Namun, kabar tak sedap menghampirinya.

“Saya bekerja di sini keluarga mau nyusul liburan. Satu tahun lebih bekerja di sini. Saya ke Bandara mau jemput,” sambungnya.

Selanjutnya, Yaman menyampaikan, terakhir dirinya melakukan kontak dengan keluarga kecilnya sebelum pesawat berangkat.

“Tadi kontak saya terakhir sudah dipesawat tadi. Ini sekarang saya telepon belum datang dan tidak aktif,” terangnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.