Kerap Kritik Pedas Fadli Zon Mengaku Mulai Diteror dengan Nomor HP Tak Dikenal

JAKARTA, AKSIKATA.COM – Fadli Zon mengaku mendapat serangan teror di telepon genggamnya. Ia menduga ancaman teror karena ia kerap melontarkan kritikan terhadap pemerintah, dan terakhir soal penembakan anggota FPI oleh polisi.

Menurut Fadli, telepon genggamnya terus dihubungi oleh nomor tak dikenal dan nomor tersebut menggunakan nomor yang diduga berasal dari Amerika Serikat.

“Wah HP sy langsung diserang teror robocall seperti hari H Pilpres 2019. Telpon terus-menerus dr no random Amerika Serikat. Sy minta pd oknum yg lakukan ini, hentikanlah cara2 spt ini,” kata Fadli dalam akun twitternya, Selasa, (7/12).

Tak hanya dirinya yang mendapat teror berupa telepon dari nomor yang tak dikenal tersebut. Penceramah yang juga pro terhadap FPI seperti Ustaz Haikal Hasan, juga mendapatkan teror serupa.

“Rupanya bukan sy saja yg diserang teror robocall oleh operasi gelap intelijen. Ada sejumlah org lain juga. Babe Haekal Hasan malah dr pagi,” ujar Fadli.

Fadli pun telah melaporkan persoalan ini kepada Menkopolhukam Mahfud MD.

Teror robocall rupanya juga dialami Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera. Ia mengaku mendapat banyak teror melalui telepon genggamnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.