Fery Farhati, Istri Gubernur Jakarta Dinobatkan Pemberdayaan Wanita Terbaik 2020

Fery Farhati Ganis

AKSIKATA.COM, JAKARTA – Fery Farhati Ganis S.Psi,M.Sc dinobatkan sebagai Best Women’s Empowerment 2020 oleh Anugrah Obsession Award 2020, pada Kamis lalu.

Istri Gubernur Anies Baswedan yang juga Ketua Dekranasda dan Ketua Tim Penggerak PKK DKI Jakarta ini dipilih dengan sejumlah pertimbangan, yakni,
sebagai Ketua Dekranasda & Ketua Tim Penggerak PKK DKI Jakarta, Fery Farhati kerap menghadiri acara resmi dengan menggunakan pakaian dan aksesori buatan UMKM yang berada di bawah naungannya.

Di luar tugas pemerintahan, Fery juga mengemban amanat sebagai Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) cabang DKI Jakarta yang aktif menyosialisasikan peningkatan kesadaran tentang kanker kepada seluruh perempuan Indonesia.

Kepeduliannya kepada perempuan mendorongnya untuk menggagas Ibu Ibukota Awards, yaitu ajang apresiasi bagi sosok perempuan penggerak yang selama ini bekerja dalam sunyi dengan melakukan #AksiHidupBaik.

Dalam postingan Fery hari ini, 7 Desember 2020 kepada media, ia mengungkapkan rasa syukur atas apresiasi dari Obsession Awards 2020 untuk ‘ Best Women Empowerment’.

” Ini adalah persembahan untuk semua sosok Ibu Ibukota yang sudah bergerak untuk Jakarta, ” kata ibu empat anak ini.

Ia mengatakan, Jakarta punya banyak sosok penggerak yang selama ini bekerja dalam sunyi. Mereka melakukan #aksihidupbaik, mengabdikan diri untuk keharmonisan dan kesejahteraan banyak keluarga di Jakarta.

” Hal yang para Ibu Ibukota lakukan mungkin sederhana. Memastikan lingkungannya bersih dan bebas sampah, memastikan pendidikan anak-anak terpenuhi, memutar roda perekonomian keluarga, menjaga kesehatan masyarakat, dan banyak lagi,” katanya.

Namun, dampak dari hal kecil yang dilakukan bisa terasa hingga seluruh penjuru kota. ” Apa yang mereka hadirkan telah memberikan nuansa berbeda untuk kota ini. Menjadi Jakarta yang humanis dan penuh harapan.”

Fery menyelesaikan pendidikan S1 di Fakultas Psikologi, Universitas Gadjah Mada di Yogyakarta pada 1996.

Ia melanjutkan pendidikan S2 di bidang Applied Family and Child Studies di Northern Illinois University (NIU), School of Family, Consumer and Nutrition Sciences, DeKalb, Illinois, USA, pada tahun 2002.

Selama menjalankan studi, Fery Farhati menjadi Teaching Assistant dan mendapat beasiwa dari Philanthropic Educational Organization dan American Indonesian Cultural and Educational Foundation.

Di akhir masa studinya, Fery Farhati menjalani internship di DeKalb County Women, Infant and Children (WIC) selama 1 tahun.

WIC inilah yang awalnya mendorong Fery untuk menekuni bidang Parenting Education di NIU.

Saat mendampingi Anies Baswedan mengambil studi doktoralnya pada tahun 1999, sebagai ibu muda dengan satu anak dan membangun keluarga di rantau tanpa dukungan dan support system dari extended family, Parenting Program yang ditawarkan WIC pada warga DeKalb secara gratis ini, menjadi jawaban atas segala pertanyaan yang dihadapi selama membesarkan anaknya.

Pengalaman mengikuti parenting program dan internship di WIC ini menginspirasi Fery untuk terus berbagi ilmunya pada orang tua di Indonesia, agar memiliki pegangan dan arah yang jelas dalam mendidik anak-anaknya.

” Sekali lagi terima kasih. Semoga apresiasi ini dapat memantik lebih banyak lagi warga yang ikut bergerak dan peduli akan lingkungan.”

Selain Fery, peraih Best Women’s Empowerment lainnya, ada penggiat koperasi Dewi Tenty Septi Artiany, Ingrid M. P. Kansil, Ketua Umum & Founder Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI), Julie Sutrisno Laiskodat, Ketua Dekranasda & TP PKK Provinsi NTT dan Wardatul Asriah – Ketua Umum Perhimpunan Perempuan Lintas Profesi Indonesia (PPLIPI).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.